Rekap Bookmail Desember 2021

Halo! Selamat tahun baru! Akhirnya saya bisa menginjak tahun 2022 dalam keadaan sehat dan baik-baik saja. Setelah badai keras menimpa saya sejak awal bulan Oktober 2021, hari ini saya bisa merentangkan tangan dengan lega karena badai itu berlalu. Justru saya siap menyongsong segala hal baik di tahun ini dengan hati yang lebih besar. Semoga hal baik juga sedang dirasakan kalian juga ya!

Seperti biasa, setiap awal bulan, saya akan merekap bookmail yang saya terima pada bulan sebelumnya. Kali ini saya merekap bookmail di bulan Desember 2021 kemarin. Yuk simak buku-bukunya!

1. Sang Pemanah - Paulo Coelho

2. Children of Virtue and Vengeance - Tomi Adeyemi


Saya membeli kedua buku ini di akun shopee Aiakawabooks dengan diskon yang lumayan gede. Buku Sang Pemanah dibeli dengan 83.400 (harga asli 139.000, diskon 40%). Sedangkan buku CoVaV saya beli seharga 60.000( harga asli 110.000, diskon 45%).

3. Save The Cat! Writes a Novel - Jessica Brody


Untuk buku non-fiksi ini saya beli karena tertarik mendalami ilmu menulis. Semoga saja kelak saya bisa menerbitkan novel, amin! Saya beli buku ini seharga 83.300 (harga asli 98.000, diskon 15%).

4. Seorang Laki-Laki yang Keluar dari Rumah - Puthut EA

5. Cinta Tak Pernah Tepat Waktu - Puthut EA

6. Kepergian Kedua - Amanatia Junda

7. Serat Cantigi - E. Rokajat Asura



Ketiga buku ini saya dapatkan di toko shopee kamarbaca_mgl yang mengadakan promo "beli 3 buku bayar 120.000". Paket yang tidak bisa saya abaikan sebab beli ketiga buku ini jauh lebih murah. Dan saya memilih buku karya Puthut EA sebab sudah kadung suka dengan tulisan beliau di buku kumcer Kupu-Kupu Bersayap Gelap.

Selain itu saya juga dikasih bonus novel Serat Cantigi. Makin lumayan banget bukan promonya?

Saya beli buku Seorang Laki-Laki yang Keluar Rumah seharga 40.000 (harga asli 88.000), buku Cinta Tak Pernah Tepat Waktu seharga 40.000 (harga asli 78.000), dan buku Kepergian Kedua seharga 40.000 (harga asli 48.000). Sedangkan buku Serat Cantigi adalah bonus alias gratis.

8. Waking Gods (Themis File #2) - Sylvain Neuvel

9. Mereka yang Tak Kembali (Long Bright River)  - Liz Moore

10. Keruntuhan Gondolin (The Fall of Gondolin) - J.R.R. Tolkien

11. The Extincts - Veronica Cossanteli

12. The Fountains of Silence - Ruta Sepetys

13. Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas - Eka Kurniawan

14. The Trouble With Perfect - Helena Duggan





Jadi ketujuh buku ini merupakan paket pertama yang saya beli pas momen 12.12 di website gramedia.com dengan promo dikson 50%. Siapa sih yang akan melewatkan momen diskon gede begini. Sebab, biasanya gramedia hanya kasih diskon paling besar 30%. Jadilah saya lupa diri.

Ketujuh buku ini saya pilih sebab merupakan buku yang menurut saya bakal menarik. Saya membeli novel terjemahan karena suka dengan alur cerita yang lugas dan mengesankan. Sedangkan satu novel penulis negeri sendiri, Eka Kurniawan, karena novel ini sudah diangkat ke film dan ketika saya menulis bagian ini, film tersebut banyak dipuji pengulas film.

Berikut harga buku-buku di atas: The Trouble With Perfect - 56.700 (harga asli 113.400), Waking Gods (Themis File #2) - 50.000 (harga asli 100.000), Mereka yang Tak Kembali (Long Bright River) - 64.500 (harga asli 129.000), Keruntuhan Gondolin (The Fall of Gondolin) - 77.500 (harga asli 155.000), The Extincts - 41.000 (harga asli 82.000), The Fountains of Silence - 50.000 (harga asli 100.000), Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas - 37.500 (harga asli 75.000).

15. Cara Menghentikan Waktu (How to Stop Time) - Matt Haig

16. Anything is Possible - Elizabeth Strout

17. The Girl With The Shark's Teeth - Cerrie Burnell



Ketiga buku ini adalah paket kedua yang saya beli di situs gramedia.com pas momen 12.12. Seperti biasa, saya memilih buku ini karena merupakan novel terjemahan. Dan saya tidak sabar ingin membaca novel karya Mat Haig yang disebut-sebut karyanya itu sebagai novel psikologi.

Saya membeli buku Cara Menghentikan Waktu (How to Stop Time) - 64.500 (harga asli 129.000), buku Anuthing is Possible seharga 35.000 (harga asli 70.000), dan buku The Girl With The Shark's Teeth seharga 35.000 (harga asli 70.000).

18. Perempuan Tak Mendua - Andrei Aksana

19. Library of Souls (Miss Peregrines #3) - Ransom Riggs


Masih di momen 12.12, kedua buku ini saya beli dengan diskon 50% dari akun shopee gramediaofficial. Saya membeli karya Andrei Aksana karena pernah membaca novel beliau yang berjudul Senyawa. Sayangnya, waktu itu saya belum membuat blog ini jadi tidak ada ulasannya. Karya beliau menarik. Lalu, seri ketiga Miss Peregrines saya beli untuk melengkapi seriesnya. Semoga bisa segera memulai membacanya.

Saya membeli novel Perempuan Tak Mendua seharga 64.500 (harga asli 129.000) dan novel Library of souls seharga 81.500 (harga asli 163.000).

20. Daun Yang Jatuh Tak Pernah Membenci Angin - Tere Liye

21. Berani Bahagia - Ichiro Kishimi & Fumitake Koga


Kedua buku ini juga saya beli di momen 12.12 di akun shopee gramediaofficial dengan diskon 50%. Novel Tere Liye yang ini sudah beberapa kali saya baca ulang ketika dulu punya novel versi lawasnya. Tapi karena novelnya dipinjam temen dan entah sekarang gimana nasibnya, saya sengaja membeli lagi karena ingin membaca ulang.

Sedangkan untuk buku non-fiksi Berani Bahagia dibeli karena ingin melengkapi karya penulis yang sebelumnya saya juga sudah membeli buku Berani Tidak Disukai.

Saya membeli novel Daun Yang Jatuh Tak Pernah Membenci Angin seharga 34.500 (harga asli 69.000) dan buku Berani Bahagia seharga 52.500 (harga asli 105.000).

22. Jika Kita Tak Pernah Jadi Apa-Apa - Alvi Syahrin


Kedatangan buku ini bikin bingung sebab saat itu saya kira paket tersebut adalah barang yang saya beli via ecommerce. Tetapi begitu dibuka, isinya buku ini. Saya merasa nggak beli, kok datang bukunya. Pas dibuka isi bukunya, di halaman judul ada cap kalau buku ini adalah " Persembahan Dari Penerbit, Tidak Untuk Dijual". Wah, ini kayaknya sengaja dikirim deh sama penerbit. Makanya saya sangat berterima kasih untuk kiriman bukunya. Jadi, buku ini saya dapatkan secara gratisss.

23. 80/20 - Richard Koch

24. Cinco Esquinas (Lima Sudut) - Mario Vargas Llosa

25. Harapan Dari Tempat Paling Jauh - Inggrid Sonya



Ketiga buku ini merupakan paket terakhir yang saya beli ketika momen 12.12. Tidak ada alasan khusus kenapa saya membeli kedua buku fiksi ini, kecuali hanya ingin membaca karya yang belum saya baca saja. Sedangkan untuk buku 80/20 saya beli karena ingin mengenal Prinsip Pareto yang dulu sempat disinggung pada satu diskusi dengan mantan manajer saya di kerjaan dulu.

Saya membeli buku 80/20 seharga 39.000 (harga asli 78.000), buku Cinco Esquinas seharga 46.500 (harga asli 93.000), dan buku Harapan Dari Tempat Paling Jauh seharga 52.500 (harga asli 105.000)

***

Dari kesemua buku yang saya beli, pada bulan Desember 2021 saya menghabiskan uang sebanyak 1.229.400, untuk 24 buku. WOW masih jumlah yang mencengangkan sebab beli buku sebanyak itu padahal membacanya tidak rajin-rajin sekali. Ini efek diskon yang digagas gramedia.com, yang bikin saya mikir kapan lagi bisa beli buku dengan diskon segede itu.

Semoga tahun 2022 ini saya bisa mengerem sekencang-kencangnya dan mulai rajin baca biar TBR berkurang drastis.

Nah sekian artikel Rekap Bookmail Desember 2021. Terakhir, jaga kesehatan dan jangan lupa membaca buku!


2 komentar:

  1. Lumayan banget itu diskon-diskonnya. Apalagi bukunya bagus & menarik semua.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya, bersyukur banget bisa mengalami momen diskon gramedia yang lumayan pisan, hehe

      Hapus