Selamat hari Rabu!
Selamat Wishful Wednesday!
Penerbit yang satu ini kerap menerbitkan buku-buku yang menarik menurut saya. Buku yang menurut saya paling berkesan adalah buku Sabtu Bersama Bapak karya Adhitya Mulya. Yang paling menonjol menjadi ciri khas penerbit ini terletak pada bagaimana pemilihan tema yang bernuansa romantis, hangat, dipadukan dengan bahasa yang menghanyutkan. Penerbit yang saya maksud adalah Penerbit GagasMedia.
Wishful Wednesday kali ini saya sedang naksir buku berjudul One Little Thing Called Hope karya Winna Efendi. Saya percaya sih dengan karya penulis yang satu ini, sebab buku-bukunya memang bagus dan beberapa judul sukses difilmkan.
Judul : One Little Thing Called Hope
Penulis : Winna Efendi
Penerbit : GagasMedia
Harga : Rp 88.000
Aeryn.
Hidup Aeryn seolah nyaris sempurna. Cantik, pintar, populer. Namun, setelah kehilangan ibunya, Aeryn menyadari bahwa kebahagiaan tidak pernah berlangsung terlalu lama. Selalu ada sesuatu yang terjadi. Kehadiran Flo dan Tante Hera dalam hidupnya membuat segalanya berubah. Bahagia ternyata tak seperti yang ia duga.
Flo.
Bagi Flo, hidup adalah makanan manis, kue, tas perca dan aksesori buatan tangan, kotak-kotak susu aneka rasa. Juga Genta dan Theo—dua cowok paling berarti baginya. Bahagianya hampir terasa lengkap ketika ia memiliki Aeryn sebagai kakak perempuan yang ia idamkan. Namun, bahagia ternyata tak seperti yang ia duga.
***
Ini kisah persahabatan yang tak terduga di antara orang-orang yang dipertemukan secara tak sengaja, keteguhan hati untuk bertahan pada pilihan meski itu sulit. Juga tentang cinta dan harapan yang harus dibagi dan direlakan pergi.
-
Kalau saya membaca dari blurb-nya, novel ini memiliki tema besar; persahabatan. Tema yang sudah sangat umum diangkat banyak penulis. Memandang nama besar si penulis; Winna Efendi, saya penasaran dengan trik penulis membuat tema yang umum tadi menjadi istimewa dan berbeda dari buku yang sudah ada.
Kover bukunya sangat cantik dan sederhana. Entah pemilihan kain rajut itu ada hubungan dengan ceritanya atau tidak. Namun yang lebih menarik perhatian adalah tagline-nya "Sering kali, dia yang tak terdugalah yang selalu ada di sisimu".
Begitulah kenapa saya menginginkan memiliki novel ini. Dengan mengikuti Wishful Wednesday ini yang digagas oleh https://perpuskecil.wordpress.com/, semoga harapan itu bisa secepatnya terkabul. Amin.
judulnya sama kayak judul film thailand, cuma beda di belakang. kalo filmnya one little thing called love, hehe
BalasHapusIya mirip. kalo nggak salah film yang cerita transformasi dari jelek ke cantik kan dengan balutan romance.
HapusBuku barunya Winna Efendi yaa,, W ciri khasnya Winna pasti mengangkat kisah manis persahabatan dan cinta . Itu yang bikin cerita yang dia tulis selalu terkesan hangat dan romantis.
BalasHapusIya betul. Selalu bisa membuat pembacanya hanyut, hehe
Hapus